Fashion Cheat Sheet: Panduan Baju Lebaran Tahun 2022

writter Nadya Warih

🎶 Lebaran sebentar lagi~ 🎶

Lebaran adalah hari yang spesial bagi umat muslim karena menandai kemenangan setelah sebulan penuh puasa Ramadan.

Di Indonesia, Lebaran identik dengan mudik ke kampung halaman, THR (tunjangan hari raya), ketupat, kue kering, dan—gak ketinggalan—baju Lebaran! Karena Lebaran adalah hari yang spesial, orang-orang pun turut menyiapkan baju yang juga spesial.

Apakah kamu sudah siap dengan baju Lebaran tahun ini? Atau masih bingung mau pakai baju apa dan butuh inspirasi? Kali ini, Jenius sudah membuatkan fashion cheat sheet yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk beli baju Lebaran. Let's check it out!

Baju Berwarna Earthy Tones

Dari banyaknya clothing line di luar sana, Jenius melihat kebanyakan koleksi baju Lebaran yang dirilis tahun ini memiliki nuansa earthy: cokelat, hijau, biru, abu-abu, putih, dan merah marun. Kamu bisa memilih baju dengan warna-warna tersebut kalau mau keep up dengan tren fashion Lebaran tahun ini.

Keuntungannya, karena warna-warna tersebut cenderung netral, kompakan baju Lebaran sekeluarga akan jadi lebih gampang! Kamu pun bisa membeli baju Lebaran dengan model yang sekiranya bisa kamu pakai sehari-hari mengikuti tren warna ini. Jadi, setelah Lebaran, bajunya masih bisa dipakai beraktivitas sehari-hari. Win-win, kan?

Baca juga: Momi Pipo: Kece dengan Baju Kembar untuk Ibu dan Anak

Paduan Motif Floral dan Geometris

Motif yang lagi tren untuk Lebaran tahun 2022 adalah paduan motif floral dan geometris. Kalau diperhatikan, inspirasi paduan motif ini sepertinya datang dari beragam motif batik yang ada di Nusantara ya?

Perpaduan motif yang kontras, surprisingly enak dipandang dan gak membosankan. Warna-warna bernuansa earthy yang banyak digunakan oleh berbagai clothing line untuk motif ini pun akan membuat penampilanmu tampak classy!

Kamu bisa memadukan atasan bermotif dengan bawahan polos. Atau kalau percaya diri dan mau tampil beda, bisa juga main tabrak motif. Kamu lebih suka yang mana?

Fashion Cheat Sheet: Panduan Baju Lebaran Tahun 2022
Baju Flowy Model A-line

Gak hanya untuk Lebaran, belakangan ini, berbagai model baju untuk perempuan banyak yang punya potongan oversize yang flowy dengan model a-line.

Selain nyaman dipakai, baju dengan potongan ini pun tersedia dalam beragam pilihan, mulai dari blouse, tunik, hingga dress yang relatif mudah untuk di-mix and match. Tinggal tambah detail puff sleeve atau bell sleeve, dapat deh look ala Dubai! Ini bisa banget jadi pilihan buat kamu yang lagi cari ide baju Lebaran selain gamis atau kaftan.

Kimono, Alternatif Baju Koko

Teman Jenius yang laki-laki sudah bosan dengan pilihan model yang itu-itu saja setiap Lebaran? Kali ini, kamu bisa pilih outer model kimono sebagai alternatif baju koko, kurta, atau kemeja.

Baju model kimono yang cukup kasual ini cocok dipadukan dengan celana maupun sarung. Jadi kalau kamu memang suka modelnya, pasti akan terpakai terus, gak untuk Lebaran saja!

Scarf dan Sarung, Lengkapi Penampilan

Outfit Lebaran kamu sudah siap, tapi masih merasa ada yang kurang? Coba deh lengkapi penampilan kamu dengan scarf atau sarung!

Scarf bisa kamu sampirkan di bahu, diikat di leher, atau dijadikan bandana. Teman-teman yang berhijab pun bisa styling scarf menjadi turban atau tambahan aksen ke hijab basic yang dikenakan. Penampilan kamu pasti akan jadi semakin stylish deh!

Kemudian, bila teman Jenius yang laki-laki tertarik memakai sarung, model yang sedang in adalah sarung bermotif simpel dengan warna-warna earthy. Berbeda dengan sarung bermotif kotak-kotak yang sudah sering kali kita lihat, sarung yang sedang tren kali ini hanya memadukan maksimal dua warna netral.

Motifnya gak tersebar di seluruh bagian sarung sehingga jadi lebih gampang untuk dipadu padan dengan atasan yang kamu punya.

Fashion Cheat Sheet: Panduan Baju Lebaran Tahun 2022

Tren fashion Lebaran memang selalu berubah. Tetapi, tampaknya tren fashion tahun 2022 ini gak kalah meriah kalau dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya ya?

Namun, selain tren, hal yang gak kalah penting untuk diingat ketika menyiapkan baju Lebaran adalah kenyamanan! Jangan sampai demi tampil trendy, kamu jadi gak leluasa bergerak dan malah kegerahan saat kumpul bareng keluarga.

Baca juga: Tips Mengatur Anggaran Belanja Selama Ramadan dan Lebaran

Jadi, sudah punya bayangan mau pakai baju apa saat Lebaran? Sekarang, alokasikan budget untuk beli baju Lebaran dari THR kamu, yuk! Yup, THR boleh kamu pakai untuk beli baju baru. Apalagi kalau kamu sudah mengamankan budget untuk kewajiban dan keperluan lainnya menjelang Lebaran.

Terlebih lagi, belanja baju Lebaran di brand lokal bisa jadi langkah kecil yang kamu lakukan untuk mendukung berkembangnya bisnis lokal di Indonesia lho. Nanti kalau sudah berhasil memilih setelah browsing berbagai pilihan baju Lebaran, jangan lupa checkout belanjaan kamu pakai Jenius Pay ya!

Dengan Jenius Pay, transaksi di berbagai e-commerce, seperti Tokopedia, Blibli, dan JD.ID untuk beli baju Lebaran akan jadi lebih simpel karena gak perlu transfer antarbank atau memasukkan nomor kartu di berbagai platform. Cukup pakai $Cashtag Jenius kamu saja.

Kamu cuma butuh tiga langkah untuk bertransaksi dengan Jenius Pay.

  1. Pilih Jenius Pay sebagai metode pembayaran saat checkout belanjaan.
  2. Masukkan $Cashtag kamu.
  3. Buka aplikasi Jenius untuk mengonfirmasi pembayaran.

Supaya nyaman saat bertransaksi, Jenius Pay dilengkapi dengan 2 parameter keamanan, yaitu limit waktu konfirmasi pembayaran selama 10 menit dan limit pembelanjaan sebanyak 3 transaksi. Dengan begini, kamu jadi gak perlu khawatir akan ada orang gak dikenal pakai $Cashtag kamu untuk belanja.


Checkout baju baru untuk Lebaran jadi lebih simpel dan aman pakai Jenius Pay. Yuk, beli baju baru sekarang, biar bisa tampil menawan saat Lebaran!


Artikel lainnya