Riyal Arab Saudi Kini Hadir di Jenius, Transaksi Umrah & Haji Jadi Lebih Mudah

writter Fifi Nurfitrianti

Buat kamu yang sudah punya rencana untuk umrah atau haji, pastikan semua persiapan sudah lengkap, ya. 🕋☪️

Karena beribadah ke Tanah Suci bukan cuma soal kesiapan mental dan spiritual, tapi juga persiapan finansial selama di sana; yakni kebutuhan transaksi selama di Arab Saudi.

Kabar baiknya, sekarang riyal Arab Saudi (SAR) sudah tersedia di aplikasi Jenius dan bisa dibeli 24 jam, 7 hari tanpa libur! 🇸🇦

Dengan beli mata uang asing di Jenius, kamu gak perlu ke money changer untuk tukar riyal Arab Saudi dan gak usah bawa banyak uang tunai dari Indonesia. Praktis, fleksibel, dan lebih aman.

Cari tau selengkapnya di sini! 🐪

Praktis Umrah & Haji dengan Beli Riyal Arab Saudi di Jenius

Hadirnya mata uang riyal Arab Saudi (SAR) di Jenius memudahkanmu menyiapkan bekal finansial saat berencana pergi umrah atau haji. Cukup beli di aplikasi Jenius, lalu hubungkan Riyal ke m-Card, kamu sudah bisa bertransaksi dengan mudah selama di Arab Saudi. 🏜

Apalagi karena kamu bisa beli 24 jam 7 hari tanpa libur, kamu bisa beli bertahap untuk nabung riyal Arab Saudi sebelum berangkat ke Tanah Suci biar lebih tenang dan siap!

Tapi, kenapa sih kamu harus beli riyal Arab Saudi di Jenius?

✅️ Bisa beli kapan saja

Beli mata uang asing di Jenius tersedia 24 jam 7 hari tanpa libur. Jadi, gak khawatir sama perbedaan zona waktu atau ada kebutuhan mendadak.

✅️Lebih aman dan praktis

Bisa tarik tunai langsung lewat ATM berlogo Visa di Arab Saudi tanpa harus bawa banyak uang tunai dari Indonesia.

✅️Transaksi di Arab Saudi bebas konversi kurs

Karena sudah beli dari awal lalu menghubungkannya ke m-Card, tarik tunai atau transaksi di Arab Saudi gak akan terkena konversi kurs.

✅️Gak perlu ke money changer 

Hemat energi, waktu, dan uang karena bisa cek kurs dan beli langsung dari aplikasi.

Di Jenius, kamu jadi lebih fleksibel beli riyal Arab Saudi saat kurs dirasa menarik. Atau, kamu mau hitung dulu? Bisa, tinggal gunakan simulasi nilai tukar di Jenius saja biar tau jumlahnya. Begini caranya:

  1. Buka aplikasi Jenius dan tap foto profilmu di pojok kiri atas.

  2. Pilih SMBCI Care.

  3. Pilih Nilai Tukar dan Simulasi.

  4. Lihat kurs hari ini atau scroll ke bawah untuk menghitung simulasi nilai tukar sesuai kebutuhan.

Setelah beli Riyal Arab Saudi di Jenius, kamu bisa langsung bertransaksi pakai m-Card atau tarik tunai di ATM berlogo Visa di seluruh Arab Saudi.

Mau jajan di kafe atau beli oleh-oleh di supermarket seperti Bin Dawood? Tinggal tap m-Card di mesin EDC saja. Atau, kalau belanja di toko kecil yang belum menerima pembayaran kartu, kamu bisa tarik tunai saja sesuai kebutuhan.

Bahkan buat yang berencana umrah mandiri, kamu bisa booking hotel atau tiket kereta Haramain dan bayarnya langsung menggunakan Riyal yang sudah kamu beli di Jenius.

Sebelum bertransaksi di Arab Saudi, jangan lupa hubungkan m-Card dengan mata uang asing SAR yang sudah kamu beli, ya. Sehingga, tiap tarik tunai atau transaksi akan langsung menarik dari saldo riyal yang sudah kamu beli sebelumnya.

Jadi mulai saat ini, kamu bisa punya total 10 mata uang asing di Jenius. Mulai dari dolar Amerika Serikat (USD), dolar Australia (AUD), dolar Hong Kong (HKD), dolar Singapura (SGD), euro (EUR), poundsterling Inggris (GBP), yen Jepang (JPY), yuan Tiongkok (CNY), baht Thailand (THB), dan yang terbaru riyal Arab Saudi (SAR).

Menyiapkan kebutuhan selama umrah dan haji jadi makin mudah deh!

Cara Beli Riyal Arab Saudi di Jenius

Biar transaksi makin mudah selama di Arab Saudi saat umrah atau haji, ini dia cara untuk beli riyal Arab Saudi (SAR) di Jenius:

  1. Buka aplikasi Jenius, lalu pada halaman Beranda pilih Kurs.

  2. Cari riyal Arab Saudi (SAR) dan tap tombol Beli. Kalau kamu belum aktivasi, pilih tombol Aktifkan yang tersedia dan ikuti petunjuk selanjutnya.

  3. Tentukan jumlah pembelian, lalu pilih Lanjut.

  4. Pastikan jumlah yang dibeli sudah sesuai, setujui pernyataan yang dibutuhkan, dan tap Beli.

  5. Kamu berhasil beli riyal Arab Saudi (SAR) di Jenius!

Dengan beli riyal Arab Saudi (SAR) di Jenius, transaksi selama umrah dan haji jadi lebih mudah. Bisa tukar uang riyal kapan saja serta bebas konversi kurs, transaksi cashless cukup pakai m-Card, dan tarik tunai di Arab Saudi tanpa perlu bawa uang tunai dari Indonesia.

Jadi saat tiba di Tanah Suci, kamu bisa fokus beribadah tanpa harus worry sama urusan tukar uang atau kurs yang naik turun. Ibadah lebih tenang, transaksi pun lebih nyaman. 🕌🌙

Artikel ini memuat informasi umum sebagai referensi dan edukasi. Dapatkan informasi terbaru seputar produk dan layanan Jenius di laman produk dan layanan terkait.

Artikel lainnya