10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius

writter Fifi Nurfitrianti

Teman Jenius, tau gak apa persamaan antara drama Korea Cheese in the Trap dan Itaewon Class? Jawabannya, keduanya sama-sama diadaptasi dari webtoon Korea! Kalau diperhatikan, makin ke sini banyak sekali judul-judul webtoon Korea yang diadaptasi menjadi drama atau film lho.

Membaca webtoon memang bisa jadi salah satu alternatif hiburan kalau kamu lagi malas baca buku atau terlalu bosan untuk menonton film. Serunya, webtoon bisa menghadirkan sensasi dari keduanya—membaca sekaligus disuguhkan visual menarik hasil karya para kreator.

Buat kamu yang lagi cari hiburan akhir pekan atau masa liburan untuk binge-reading, sini Jenius kasih rekomendasi webtoon bahasa Indonesia seru berbagai genre yang bisa kamu baca di aplikasi atau website LINE Webtoon!

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius
1. True Beauty

True Beauty bercerita tentang Ju-Kyung yang dulu sering di-bully teman-temannya karena berpenampilan kurang menarik. Sampai akhirnya, Ju-Kyung mengenal makeup dan bertransformasi menjadi gadis tercantik di sekolah.

Dengan cepat, Ju-Kyung menjadi terkenal dan membuat orang-orang terpesona akan kecantikannya. Dia juga meyakinkan orang-orang bahwa kecantikannya itu natural.

Tetapi, tanpa disangka-sangka, dia malah bertemu Su-ho—teman masa kecil yang tau paras aslinya. Dengan hadirnya Su-ho, apakah Ju-Kyung dapat terus menyembunyikan rahasia di balik riasannya selama ini?

Selain menjadi salah satu judul webtoon romance terpopuler, True Beauty juga banyak digandrungi karena pada tahun 2020 lalu, webtoon ini diadaptasi menjadi drama Korea yang dibintangi oleh Moon Ga-Young dan Cha Eun-Woo. Siapa yang sudah nonton?

2. Girl's World

Setelah berhasil diet dan mengubah penampilan, Nari merasa hidupnya akan semakin menakjubkan dan siap menjadi primadona di sekolah baru. Namun, ternyata harapan gak seindah kenyataan.

Di hari pertama masuk sekolah, dia malah berteman dengan tiga gadis tercantik di sekolah. Hal ini malah membuat Nari minder dengan visualnya yang pas-pasan dibandingkan ketiga temannya.

Namun, ternyata teman-temannya tidak peduli akan penampilan fisik dan melihat Nari apa adanya. Nari pun menjadi semakin percaya diri dan tetap menjadi dirinya sendiri. Persahabatan mereka juga malah semakin erat karena selalu bersama dalam menghadapi semua masalah yang datang.

Mau tau cerita kehidupan sekolah Nari dengan teman-teman yang cantik tapi tetap setia membantunya dalam setiap masalah? Buat kamu yang suka kisah percintaan lucu khas anak SMA, Girl’s World harus banget masuk ke daftar binge-reading webtoon hari ini!

Baca juga: 5 Drama Cina Manis dan Romantis Pilihan Jenius

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius
3. LOOKISM

Hyung-Seok selalu di-bully karena fisiknya yang buruk. Suatu malam, dia mendapatkan kemampuan untuk berganti tubuh—dari yang buruk ke tubuh baru yang tampan, tinggi, dan sempurna pada siang hari.

Dengan kemampuan ini, Hyung-Seok mulai menyadari bahwa dunia selalu mendiskriminasi orang-orang berpenampilan gak menarik. Di sisi lain, orang yang berparas tampan atau cantik akan selalu mendapatkan keistimewaan dan perilaku yang baik. Sampai kapan Hyung-Seok dapat bersembunyi di balik tubuhnya yang baru?

Buat kamu penyuka genre aksi, LOOKISM sebagai salah satu webtoon Korea terbaik ini gak boleh dilewatkan! Tetapi, karena webtoon ini berisi adegan kekerasan, teman Jenius diharapkan bisa lebih bijak saat membacanya ya.

4. How to Fight

Satu judul webtoon dengan cerita aksi yang menegangkan adalah How to Fight. Judul ini menceritakan tentang Hobin—pecundang di sekolah—yang gak sengaja menemukan channel video di Newtube yang menginformasikan tata cara pertarungan.

Sejak saat itu, Hobin selalu latihan bertarung secara autodidak dan perlahan hidupnya mulai berubah. Dia mulai menantang orang-orang yang lebih kuat untuk bertarung dan mendapatkan uang dari Newtube untuk biaya pengobatan ibunya. Pertanyaannya, apakah Hobin mampu bertahan?

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius
5. Sweet Home

Hayo, siapa yang merasa familier sama judul Sweet Home? Ya, Sweet Home yang bisa kamu tonton di Netflix adalah hasil adaptasi webtoon Korea dari webtoon dengan judul yang sama.

Sweet Home berfokus pada kisah sekelompok masyarakat yang tinggal di apartemen Green Home. Hyun-Su—salah satu penghuninya—baru saja pindah ke sana karena permasalahan keluarga yang dialaminya.

Namun, tiba-tiba terjadi fenomena mengerikan—orang-orang di sekitarnya mulai berubah menjadi monster yang menyeramkan. Di satu sisi, Hyun-Su berusaha untuk menyelamatkan seluruh penghuni apartemen dari serangan monster. Di sisi lain, dia menyadari bahwa dia sendiri perlahan akan berubah menjadi monster.

6. Like Mother, Like Daughter

Termasuk salah satu judul terbaru yang tayang di Webtoon, Like Mother, Like Daughter bercerita tentang Gil So-Myung yang mencurigai ibunya sendiri sebagai pembunuh Gil Myung-Jin—adik laki-lakinya.

Awalnya, So-Myung adalah anak yang teladan dan sempurna di bawah didikan ibunya yang perfeksionis. Sedangkan Myung-Jin adalah anak yang gak bisa diatur hingga membuat ibunya menyerah. Sampai sebuah kecelakaan terjadi dan Myung-Jin ditemukan sudah gak bernyawa di sungai.

Setelah itu, banyak hal aneh dari ibunya yang ditemukan So-Myung. Apalagi sang ibu sama sekali gak terlihat berduka setelah ditinggal Myung-Jin. Kecurigaan mulai muncul di dalam pikiran So-Myung, apakah benar ibunya adalah pembunuh Myung-Jin?

Baca juga: 3 Aplikasi Streaming Drama Korea yang Legal dan Bebas Iklan

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius
7. Terlalu Tampan

Terlalu Tampan adalah webtoon bahasa Indonesia karya anak bangsa yang bakal bikin kamu tertawa terpingkal-pingkal dengan segala cerita di setiap episodenya. Judul ini membawakanmu cerita kehidupan sehari-hari dari keluarga Mas Kulin—yang semuanya memiliki wajah tampan.

Dengan segala keanehan keluarga Mas Kulin, Terlalu Tampan bakal jadi favorit kalau kamu lagi butuh cerita ringan yang menghibur. Terlalu Tampan juga sempat diadaptasi jadi film pada tahun 2019 lho! Teman Jenius sudah pernah nonton?

8. Just Friends

Just Friends adalah cerita komedi tentang persahabatan Aaron dan Bagas yang sangat erat. Mereka berdua selalu kompak dan gak dapat dipisahkan. Tetapi, saking eratnya, mereka sampai dicurigai memiliki hubungan lebih dari sekadar teman!

Apa ini artinya persahabatan mereka diuji? Apa yang harus Aaron dan Bagas lakukan untuk menghilangkan kecurigaan orang-orang? Biar gak penasaran, langsung saja baca komik webtoon Just Friends yang sudah dibaca lebih dari 164 juta kali di LINE Webtoon.

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius
9. Noblesse

Rai, seorang bangsawan, terbangun dari tidurnya selama 820 tahun tanpa pengetahuan tentang kemajuan umat manusia. Dibantu oleh Frankenstein—pelayan setianya, Rai mulai membiasakan diri untuk hidup di dunia modern dan memulai kehidupan barunya sebagai siswa di sekolah menengah di Korea Selatan.

Di sekolahnya, dia secara gak sengaja berteman dengan Shin-Woo “si atlet”, Ikhan “computer geek”, dan juga jatuh hati pada Yuna. Sayang, kehidupannya mulai terganggu oleh penyerang misterius yang biasa dikenal sebagai Unions.

Mampukah Rai menghadapi Unions yang ternyata adalah kelompok berbahaya? Dan ada misteri apa di balik masa lalu Rai?

10. Tower of God

Bam ke-25, atau biasa dipanggil Bam, selama ini hidup di bawah Menara bersama Rachel—teman masa kecilnya. Tapi, suatu hari Rachel memasuki Menara dan pergi meninggalkan Bam. Dengan tekad untuk bersatu kembali dengan Rachel, akhirnya dia nekat memasuki Menara.

Yang gak Bam tau, Menara dipenuhi energi magis Shinsu serta berbagai macam monster dan manusia jahat. Sebenarnya Bam sendiri gak peduli dengan rintangan atau apa pun yang ada di dalam Menara. Dia hanya peduli terhadap Rachel, dan ingin bersamanya seperti dahulu kala di luar Menara.

Webtoon Korea ini banyak difavoritkan oleh para penggemar fantasi karena pertarungan serta art style yang diciptakan oleh sang kreator terbilang sangat menarik. Karenanya, webtoon fantasi Tower of God kini telah disukai oleh 23,4 juta orang di LINE Webtoon. Selain tersedia dalam format komik webtoon, Tower of God kini juga sudah diadaptasi dalam bentuk anime!

Baca juga: 6 Drama Korea Rekomendasi Jenius untuk Maraton Akhir Tahun

Seluruh webtoon bahasa Indonesia ini bisa kamu baca lewat aplikasi atau website LINE Webtoon. Jadi, selama liburan atau akhir pekan, kamu gak akan kehabisan kegiatan deh karena ada banyak judul yang antre buat kamu baca. Betul, gak?

Selain bisa baca webtoon gratis, ada juga yang berbayar. Kalau kamu sedang baca webtoon yang masih on-going, kamu bisa mengakses episode terbaru lebih cepat dengan Preview Episode. Jadi, gak ada kata bersambung waktu lagi seru-serunya deh!

10 Judul Webtoon Seru Pilihan Jenius

Buat mengakses Preview Episode, kamu tinggal membeli koin Webtoon di Coin Shop lewat menu More pada aplikasi Webtoon. Pilihlah jumlah koin yang sesuai dengan kebutuhan dan budget-mu. Karena pembayaran hanya bisa dilakukan lewat in-app Google Play atau App Store, jangan lupa mengatur Kartu Debit Jenius sebagai metode pembayaran di perangkatmu ya.

Oh ya, untuk memberi dukungan kepada kreator, kini beberapa judul webtoon juga menerapkan sistem sewa atau tiket harian. Koin Webtoon sangat dibutuhkan untuk bisa membuka dan membaca ceritanya. Jadi, buat kamu penggemar Webtoon, siapkan budget khusus ya untuk baca rekomendasi webtoon dari Jenius!

Belum punya Kartu Debit Jenius untuk beli koin Webtoon? Download dan aktivasi Jenius sekarang.


Artikel lainnya