Punya uang yang “istirahat” di Saldo Aktif mungkin terasa nyaman, tapi justru malah gak berkembang atau terpakai tanpa sadar.
Padahal dengan instrumen yang tepat, uangmu bisa menghasilkan sesuatu yang lebih besar. Gak cuma buat kamu, tapi juga buat orang banyak, sambil memberikan return rutin buatmu sebagai passive income.
Karena itu, Surat Berharga Negara (SBN) bisa jadi pilihan investasi yang stabil dan bisa diandalkan untuk mengembangkan aset.
Apalagi kini kamu bisa beli SBN dengan mudah dan praktis di Jenius, mulai dari Rp1 juta. Cari tau di sini yuk!
Surat Berharga Negara (SBN), adalah instrumen investasi dari pemerintah yang dananya akan digunakan sebagai APBN untuk membangun sekolah, jalan tol, hingga fasilitas kesehatan di seluruh Indonesia.
Lalu sebagai tanda terima kasih, Pemerintah Indonesia akan memberikanmu pendapatan rutin berupa kupon (bunga) setiap bulan.
Kenapa SBN sering disebut investasi yang sangat aman?
Dijamin 100% oleh negara melalui undang-undang
Gak perlu khawatir dengan fluktuasi pasar
Pajaknya kupon hanya 10%
Nah, untuk memenuhi kebutuhanmu, kini SBN hadir di Jenius sebagai keranjang investasi yang stabil buat kamu yang mau dapat return rutin dengan lebih simpel.
Lalu, kenapa harus beli SBN di Jenius sih?
✅ Registrasi Mudah dan Simpel
Proses registrasi akun investor (SID) cukup isi 2 data, tingkat pendidikan dan nama ibu kandung, di aplikasi Jenius.
✅ Satu Layar untuk Pantau Investasi
Jual-beli, track kupon, hingga cek proyeksi investasi, semua dalam satu aplikasi.
✅ Mulai dengan Modal Kecil
Mulai dari Rp1 juta saja, kamu bisa investasi SBN di Jenius.
✅ Kupon Langsung Masuk ke Saldo Aktif
Kupon bulanan otomatis akan masuk ke Saldo Aktif dan bisa langsung kamu pakai.
Kamu bisa langsung menggunakannya untuk diinvestasikan ke instrumen lain seperti reksa dana, belanja pakai m-Card, atau untuk ditabung ke Dream Saver untuk bucket list impianmu yang lain.
Karena setiap orang punya preferensi dan profil risiko yang berbeda, pemerintah juga menyediakan pilihan SBN yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu. Kamu bisa pilih SBN yang tersedia di Jenius sesuai dengan strategi investasimu, yakni:
|
Fitur |
ORI (Obligasi Negara Ritel |
SR (Sukuk Ritel) |
SBR (Savings Bond Ritel) |
ST (Sukuk Tabungan) |
|
Prinsip |
Konvensional |
Syariah |
Konvensional |
Syariah |
|
Tipe Kupon/Imbalan |
Fixed Rate |
Fixed Rate |
Floating with Floor |
Floating with Floor |
|
Bisa Dijual Lagi? |
Bisa (Pasar Sekunder) |
Bisa (Pasar Sekunder) |
Tidak Bisa |
Tidak Bisa |
|
Pencairan Awal |
Bisa langsung jual |
Bisa langsung jual |
Ada Early Redemption |
Ada Early Redemption |
|
Tenor |
3-6 tahun |
3-5 tahun |
2 tahun |
2-4 tahun |
Kalau bingung mau pilih SBN yang mana, kamu bisa kenali dan pahami dulu preferensimu saat berinvestasi, seperti:
ORI atau SR: Kalau mau yang fleksibel di mana uang bisa ditarik kapan saja dengan menjualnya kembali.
SBR atau ST: Kalau ingin potensi bunga yang bisa naik jika suku bunga acuan naik, tapi gak masalah uangnya “terkunci” sampai jatuh tempo.
SR (Sukuk Ritel) dan ST (Sukuk Tabungan): Karena dikelola dengan prinsip Syariah, jadi kalau kamu cari opsi bebas riba, dua pilihan ini adalah jalurnya.
Dengan hadirnya SBN di Jenius, kamu bisa mulai berinvestasi dengan modal kecil dan menikmati return rutin tanpa harus memantau pasar setiap saat.
Untuk beli SBN di Jenius, kamu perlu registrasi terlebih dahulu, ya. Caranya, buka halaman Aset di aplikasi Jenius, pilih Investasi, scroll ke area Obligasi & SBN, lalu pilih Registrasi Akun Obligasi & SBN dan ikuti tahap selanjutnya.
Setelah selesai registrasi, kamu bisa beli SBN di Jenius dengan cara:
Buka halaman Aset, pilih Investasi, pilih Lihat Produk di area Obligasi & SBN.
Pada halaman Berlangsung, pilih produk SBN yang tersedia selama masa penawaran, lalu pilih Beli.
Masukkan jumlah pembelian sesuai kebutuhan, lalu tap Lanjut.
Baca Syarat & Ketentuan, berikan persetujuan, lalu pilih Konfirmasi & Pesan SBN.
Pilih Bayar Sekarang dan masukkan password untuk konfirmasi.
Pembelian SBN Ritel diproses!
Setelah beli, kamu akan menerima notifikasi saat pembelianmu berhasil atau gagal.
💡Tips buat kamu: Siapkan dirimu dari sekarang karena SBN Ritel ORI029 bisa dibeli mulai 26 Januari-19 Februari 2026 di Jenius dan kamu bisa dapat cashback hingga Rp15 juta! Pantau informasi selengkapnya di akun media sosial resmi Jenius, ya.
Dengan SBN di Jenius, kamu bisa berinvestasi dalam satu aplikasi, praktis, transparan, dan siap bantu finansialmu tetap stabil.
Yuk, buka fitur Investasi di aplikasi Jenius kamu sekarang dan temukan cara baru untuk dapat passive income dari SBN dengan mudah dan simpel!
Artikel ini memuat informasi umum sebagai referensi dan edukasi. Dapatkan informasi terbaru seputar produk dan layanan Jenius di laman produk dan layanan terkait.