Bank BTPN Terpilih dalam World’s Best Banks 2019

writter Fifi Nurfitrianti

Untuk pertama kalinya Forbes merilis daftar World’s Best Banks 2019 di akhir Februari lalu. Dibantu Statista, survei dengan pendekatan customer-centric dilakukan terhadap 40.000 konsumen di seluruh dunia dengan mengumpulkan opini mengenai bank yang sedang dan pernah mereka gunakan. Penilaian dilihat berdasarkan faktor kepuasan pelanggan, kepercayaan, biaya, layanan digital, dan informasi finansial.

PT Bank BTPN Tbk. masuk dalam daftar tersebut dan menduduki posisi kedua di Indonesia. Ini membuktikan bahwa rangkaian inovasi yang telah dilakukan, mulai dari Sinaya, BTPN Wow! hingga Jenius, membuat PT Bank BTPN Tbk. meraih posisi yang cukup tinggi di hati masyarakat Indonesia.

Baca juga: Jenius Raih Penghargaan ‘The Best Digital Bank in Indonesia 2018’

ICMA 2019

Dua penghargaan yang diberikan oleh Indonesia Content Marketing Awards.

Mendukung prestasi tersebut, Jenius juga meraih dua penghargaan di akhir bulan Maret 2019. Dalam Indonesia Content Marketing Awards (ICMA) yang diadakan pada tanggal 27 Maret 2019 di Ballroom Djakarta Theater, Jenius meraih peringkat pertama untuk kategori Owned Media, The Best Content Marketing Implementation in Finance, serta special award kategori The Best Use of Brand Website in Content Marketing Implementation.

Indonesia Content Marketing Awards diselenggarakan oleh Grid Content Factory dan Grid Voice. Ini adalah tahun kedua ajang ini dilaksanakan. Berbeda dengan tahun sebelumnya, ICMA 2019 meliputi 3 tahapan seleksi, yaitu online submission, penilaian performa dengan beberapa analytic tools, lalu penilaian secara kualitatif oleh sederet juri pilihan seperti Dennis Adhiswara (CEO Layaria Network), Wicaksono (Former Chief Editor Beritagar.id), Dian Gemiano (CMO KG Media), Eddy Suhardy (Senior Journalist) dan masih banyak lagi. Pada tahun 2018, Jenius juga meraih peringkat pertama di kategori Owned Media.

PRIA 2019

Dua penghargaan lainnya diberikan oleh Public Relations Indonesia Awards.

Penghargaan selanjutnya diberikan oleh Public Relations Indonesia Awards (PRIA) 2019. Jenius, bersaing dengan sektor BUMN, BUMD, dan swasta lainnya, memenangkan Silver Winner untuk kategori Media Sosial dan Gold Winner untuk Digital Public Relations.

Ini adalah tahun keempat PRIA diselenggarakan. Kali ini, PR Indonesia membagi apresiasi tersebut ke dalam 19 kategori melalui seleksi yang dilakukan secara nonpresentasi dan presentasi dengan melibatkan 15 juri seperti Asmono Wikan, Magdalena Wenas, Nico Wattimena, Salman Noersiwan Bachtiar, Titis Widyatmoko, dan masih banyak lagi.

Pada tahun 2017, Jenius juga sempat meraih penghargaan dari PRIA, antara lain Silver Winner untuk kategori Marketing PR dan Gold Winner untuk Internal Media Sosial.

Jenius berterima kasih atas apresiasi yang diberikan baik oleh Forbes, ICMA dan PRIA. Hal ini terus mendorong seluruh tim Jenius untuk memberikan yang terbaik bagi para pengguna Jenius serta menciptakan solusi life finance yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia.

PRIA & ICMA

Artikel lainnya