Investasi Obligasi Pasar Sekunder di Jenius, cashback-nya hingga Rp10 juta!
Mekanisme Program
- Periode program: 1-31 Januari 2026.
- Program berlaku bagi seluruh pengguna Jenius yang melakukan transaksi pembelian produk Obligasi Pasar Sekunder melalui aplikasi Jenius.
- Program berlaku untuk seluruh seri Obligasi Pasar Sekunder baik mata uang Rupiah dan mata uang asing yang ditawarkan di Jenius.
- Skema cashback:
| Jenis Transaksi |
Minimum Transaksi |
Cashback |
Kuota per bulan |
| Pembelian pertama kali |
Minimal Rp10.000.000 (kelipatan per Rp 1 juta) |
0.20%
(maksimal Rp10.000.000) |
20 pengguna |
| Minimal 1.000 USD (kelipatan per 1000 USD) |
10 pengguna |
| Top up pembelian |
Minimal Rp10.000.000 (kelipatan per Rp 1 juta) |
0.15%
(maksimal Rp10.000.000) |
200 pengguna |
| Minimal 1.000 USD (kelipatan per 1000 USD) |
122 pengguna |
- Pembelian pertama kali berlaku untuk pengguna Jenius yang mengajukan Single Investor Identification (SID) dan melakukan pembelian produk Obligasi Pasar Sekunder pada bulan Januari 2026 atau pengguna yang telah memiliki SID sebelumnya, namun belum pernah bertransaksi membeli produk Obligasi Pasar Sekunder sebelumnya (First Time Buyer).
- Pengguna Top Up adalah pengguna Jenius yang telah melakukan transaksi pembelian Obligasi Pasar Sekunder sebelumnya dan akan bertransaksi pembelian Obligasi Pasar Sekunder kembali.
- Nasabah dapat mengikuti program ini lebih dari satu kali selama program berlangsung sesuai dengan skema cashback yang berlaku.
- Nominal cashback dihitung berdasarkan nominal per transaksi yang dilakukan.
- Seluruh cashback akan dibayarkan dalam mata uang Rupiah. Untuk transaksi pembelian INDON (USD), perhitungan cashback berdasarkan konversi Kurs USD/IDR Rp16.500.
- Cashback akan dikirimkan dengan sistem batch per bulan, dengan perhitungan cashback sebagai berikut:
- Nasabah A melakukan pembelian pertama Obligasi Pasar Sekunder sebesar Rp10.000.000, maka nasabah A berhak mendapatkan cashback sebesar Rp20.000.
- Nasabah B melakukan top up Obligasi Pasar Sekunder sebesar Rp100.000.000, maka nasabah B berhak mendapatkan cashback sebesar Rp150.000.
- Nasabah C melakukan pembelian pertama Obligasi Pasar Sekunder INDON sebesar USD 350.000, cashback yang seharusnya diterima nasabah C sebesar USD 700 atau Rp11.550.000 (kurs: Rp16.500). Namun, cashback yang dapat diterima nasabah C adalah Rp10.000.000, sesuai dengan maks. cashback pada ketentuan program.
Syarat dan Ketentuan
- Jenius dan Bank SMBC Indonesia berhak mengubah Syarat dan Ketentuan Program dengan pemberitahuan melalui website Jenius maupun sarana media resmi lainnya.
- Jenius dan Bank SMBC Indonesia berhak membatalkan hadiah tunai (Cashback) apabila ditemukan adanya penyalahgunaan, kecurangan, dan/atau aktivitas mencurigakan lainnya di akun nasabah.
- Program ini tidak dipungut biaya tambahan apapun di luar biaya pembelian Obligasi Pasar Sekunder yang tersebut di atas. Harap berhati-hati terhadap upaya penipuan yang mengatasnamakan Jenius atau Bank SMBC Indonesia dan meminta biaya/pajak.
- Jenius dan Bank SMBC Indonesia tidak bertanggung jawab atas gangguan teknis, kesalahan jaringan, atau kendala lainnya yang mungkin terjadi selama program berlangsung.
- Jenius dan Bank SMBC Indonesia tidak melakukan pemotongan pajak atas hadiah yang diterima nasabah selama Program, karena merupakan pemberian hadiah langsung. Pelaporan dan pembayaran pajak terkait dengan hadiah yang diterima merupakan tanggung jawab nasabah.
- Dengan efektifnya program ini, maka program cashback Obligasi Pasar Sekunder sebelumnya (jika ada) dinyatakan tidak lagi berlaku.
- Dengan mengikuti program ini, maka pengguna telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh syarat dan ketentuan yang berlaku.
- Untuk penjelasan lebih lanjut hubungi email [email protected] atau telepon SMBCI Care 1500 365.
Keputusan, ketentuan, maupun perubahan ketentuan yang dibuat oleh PT Bank SMBC Indonesia Tbk tidak dapat diganggu gugat.
Nasabah yang mengikuti promo ini tidak dipungut biaya apa pun.
Peserta diharapkan berhati-hati jika ada yang meminta biaya/pajak terkait dengan program ini.